KOTA MANNA – Pemerintah Bengkulu Selatan rencananya akan menjual 80 ribu batang bibit sawit unggul hasil pengadaan Dinas Pertanian (Distan) tahun anggaran 2014 kepada masyarakat setempat dengan harga murah.
Namun kepastian harga bibit sawit subsidi ini masih akan dibahas bersama DPRD Bengkulu Selatan Bila merujuk pada tahun lalu bibit sawit dijual dengan harga Rp5.000/batang.
Menurut keterangan Bupati Bengkulu Selatan, Reskan E Awaluddin, sebagaimana dilansir HRB, bahwa bibit sawit hasil pengadaan kecambah dan pemeliharaan distan tahun 2014 bakal disalurkan tahun 2015. Bibit sawit unggul ini rencananya bakal dijual dengan harga lebih murah dari harga di pasaran namun kisaran harga perbatangnya masih akan dibahas bersama DPRD BS.
“Kita pemda bukan mencari untung dengan menjual bibit pengadaan tapi uang hasil penjualan bibit sawit ini akan masuk kas daerah kemudian dibelikan lagi kecambah sawit. Harga perbatangnya juga akan dijual sangat murah jauh dari harga pasaran,” ujarnya.
Reskan melanjutkan, jika bibit pengadaan ini dijual dengan harga Rp 5 ribu perbatang seperti tahun lalu tentunya tidak akan memberatkan warga dibanding jika warga harus membeli di luar dengan harga perbatangnya mencapai Rp 50 ribu. (T3)