Salah satu produk makanan sayur-sayuran, buah-buahan, biji-bijian yang dipilih oleh para vegan/vegetarian adalah produk yang berdasarkan pengolahan organik. Menurut definisi yang ada (USDA Consumer Brochure), produk pertanian organik adalah produk yang dihasilkan dengan mengutamakan penggunaan sumber-sumber terbarukan (renewable resources ) serta terdapat konservasi lahan dan air untuk meningkatkan kualitas lingkungan bagi generasi mendatang. Definisi lain menurut organic-nature-news.com, produk organik adalah produk yang dihasilkan tanpa memakai pestisida, pupuk kimia, hormon, antibiotik maupun bahan2 kimia tambahan lainnya dan diharapkan setidaknya 95% menggunakan bahan-bahan organik.
Jadi, dapat disimpulkan bahwa produk pertanian organik adalah suatu sistim pengolahan pertanian yang mendukung penghijauan dengan memperhatikan ekologikal produksi, biodiversitas, siklus biologikal dan aktivitas biologikal tanah sehingga tidak merusak tanah pertanian.
Perubahan pola makan dan cara kita bertani khususnya secara organik akan dapat menyediakan makanan yang cukup bagi penduduk di seluruh dunia, karena makanan organik memerlukan lebih sedikit energi, tetapi sering kali memberi hasil yang lebih banyak dan secara dramatis mengurangi pelepasan nitro oksida, salah satu gas rumah kaca berbahaya yang diperkirakan 300 kali lebih kuat dari CO2.
Produk organik ini pada awalnya dikembangkan di daratan Eropa oleh beberapa kelompok petani kecil dan produknya hanya tersedia di toko-toko kecil atau pasar petani. Namun, sejak awal tahun 90-an, produk tanaman organik telah berkembang dengan pesat dengan tingkat pertumbuhan 20% per tahun, jauh lebih tinggi dari industri makanan lainnya.
Saat ini, penjualan produk makanan organik telah mencapai 2% dari seluruh penjualan yang berasal dari industri makanan. Diharapkan pertumbuhan ke depan, produk makanan organik ini akan mencapai tingkat 10% – 50% pertumbuhan per tahun.
Alasan utama konsumen produk organik adalah kesehatan dan kelestarian alam. Karena tidak terdapat residu kimia dari produk organik, sehingga dari sisi kesehatan banyak dikaitkan dengan pencegahan akibat-akibat sampingan dari bahan kimia, seperti pencegahan pertumbuhan sel kanker dan tumor, memperlancar fungsi pencernaan, dan lain-lain.
Kaum vegan/vegetarian yang sangat memperhatikan proses produksi suatu produk makanan dan pada umumnya menghindari adanya pembunuhan makhluk hidup sekecil apapun serta pertimbangan faktor penghijauan, lebih memilih produk organik daripada non-organik.
Keberhasilan dalam tanaman organik sangatlah berkaitan erat dengan proses alam, sehingga langkah pertama yang harus diketahui adalah bagaimana mengenali proses alam, kapan beralihnya musim, bagaimana menjaga kesuburan tanah agar tetap bersifat organik, bagaimana bertoleransi dengan hama tanaman dan menghindarinya secara alamiah, kapan menabur benih dan kapan menuai hasilnya. Semuanya itu menunjukkan kemampuan kita bersahabat dengan alam, mengenali alam secara baik. Dengan sendirinya keberhasilan bercocok tanam organik akan optimal apabila kita sudah mampu bersahabat dengan alam. Pelajari juga dari petani organik lain teknik bersahabat dengan alam untuk menunjang keberhasilan dalam pertanian organik ini.
Proses Sertifikasi Organik
Produk organik pada umumnya hanya mengandung unsur-unsur organik yang dinyatakan bebas dari penyedap buatan, tidak menggunakan proses yang berkaitan dengan unsur kimiawi, dan juga bebas dari kandungan organisme genetik yang termodifikasi (genetically modified organism).
Karena dikaitkan dengan faktor penghijauan, beberapa negara yang menerbitkan sertifikat organik juga mempersyaratkan proses produksi menggunakan teknologi hemat energi dan ramah lingkungan, termasuk pemakaian bahan daur-ulang atau standar bahan yang termasuk biograde untuk pembungkusnya. Sehingga, proses sertifikasi suatu produk untuk dapat dinyatakan sebagai produk organik sangatlah penting. Sertifikasi inilah yang menentukan suatu produk dapat diimpor masuk oleh negara tertentu dengan pemasangan label organik.
Sertifikasi produk organik harus memenuhi syarat penanaman dan proses produksi sesuai standar yang ditetapkan oleh negara di mana produk itu dijual. Beberapa badan sertifikasi yang terdapat di negara-negara yang sering menjadi tujuan ekspor produk organik, antara lain:
Australia: NASAA Organic Standard – Kanada: Canada Gazette, Government of Canada
European Union: EU-Eco-regulation ; International Federation of Organic Agriculture Certification (IFOAM)
Sweden: KRAV
United Kingdom: Organic Farmers and Growers Organic Standards and the Soil Association
India: NPOP, (National Program for Organic Production)
Japan: JAS Standards
Di Indonesia, belum ada lembaga yang secara internasional terakreditasi melakukan sertifikasi organik terhadap produk pertanian. Untuk menghubungi lembaga sertifikasi organik Internasional yang memiliki kantor di Indonesia, dapat menghubungi Control Union World Group (http://www.controlunion.com) yang berkantor pusat di Belanda. Kantor representativenya di Indonesia beralamat di Jl. Kramat No. 3A, Cilandak Timur, Jakarta Selatann T: +62 21.788 42016 F: +62 21.788 42017 E:indonesia@controlunion.com
Rasa dan Nilai Nutrisi
Kajian yang pernah dilakukan oleh Catherine Paddock, dalam laporannya “Organic Food Is More Nutritious” yang dimuat di Medical News Today, Oct. 2007 (http://www.medicalnewstoday.com/articles/86972.php ) menemukan bahwa sayur-sayuran dan buah-buahan organik mengandung antioksidan 40% lebih tinggi daripada sayur-sayuran dan buah-buahan biasa.
Kajian lainnya juga pernah dilakukan oleh Washington State University bahwa apel organik lebih manis dan lebih renyah dibandingkan dengan apel biasa. Dan kajian terbaru yang dipublikasikan pada bulan Maret 2008 oleh The Organic Center ( http://www.organic-center.org/), menyatakan bahwa makanan organik mengadung nilai nutrisi 25% lebih tinggi dari makanan biasa.
Prospek Usaha
Produk Organik Produk organik yang dijual di Indonesia masih terbilang cukup mahal, karena kebanyakan produk ini masih diimpor dari luar negeri. Beberapa produk organik yang masih diimpor seperti biji-bijian, sereal, beras, obat-obatan, kosmetik, dan lain-lain.
Meskipun produk organik masih tergolong mahal karena produksinya yang masih minim dan prosesnya yang lebih rumit dibandingkan dengan produk biasa, namun permintaan terhadap produk organik meningkat cukup tajam, dan jauh lebih tinggi dari industri makanan pada umumnya baik di negara berkembang maupun negara yang sedang berkembang.
Produk makanan organik memperhitungkan 2% dari total penjualan seluruh produk makanan di seluruh dunia. Penjualan makanan organik dunia meningkat dari USD 23 Milliar di tahun 2002 menjadi USD 40 Milliar di tahun 2006 (The Global Market for Organic Food & Drink”. Organic Monitor (2006). Retrieved on 2007-11-13 (www.organicmonitor.com), sedangkan pertumbuhannya sebesar 20% per tahun sejak awal 1990-an dan diperhitungkan pertumbuhan masa akan datang bisa mencapai 50% per tahun.
Tentunya dengan pertumbuhan yang demikian pesat dan semakin banyaknya warga dunia yang peduli akan masalah perubahan iklim dan beralih menjadi vegan/vegetarian serta peduli terhadap masalah lingkungan hidup, maka produk organik ini tentu bisa menjadi peluang bisnis yang sangat besar di Indonesia.
Pupuk Organik
Sekedar tambahan untuk para petani, ibu-ibu rumah tangga, dan mereka yang ingin memulai usaha kecil-kecilan, salah satunya adalah pengolahan pupuk organik, berikut disampaikan sekilas uraian tentang pembuatan pupuk organik tersebut.
Dengan harga pupuk kimia seperti NPK (natrium, phospat, kalium) yang terus melonjak sejak belakangan ini yang mencatat kenaikan hingga 100% dengan harga Rp 12.000 per kg (Agustus 2008), tentunya membuat para petani untuk beralih menggunakan pupuk organik.
Pupuk organik selain bisa dibuat sendiri, juga bisa dijadikan ladang usaha bagi para ibu rumah-tangga. Bahan utama pupuk organik bisa diperoleh di dapur, tinggal bagaimana mengelola sampah di rumah tangga, yaitu pemisahan antara sampah basah yang secara sifatnya bisa hancur karena proses fauna atau organ dan sampah kering atau non-organik, contohnya plastik, kaleng, botol mineral, dll. Proses pembuatan sampah organik sangat mudah dan murah. Banyak cara yang dapat dipakai untuk memproses sampah organik.
Salah satu cara yang mudah adalah memanfaatkan bekas-bekas sisa sayuran, yang tentunya selain turut melakukan gerakan penghijauan, juga bisa dipakai sendiri atau dikomersialkan
cairkan gula pasir plus ¼ liter bakteri penghancur
siramkan adonan ke campuran hijau itu
tanam bahan tersebut selama tiga sampai empat hari
pupuk organik ¼ ton dan berkadar sama dengan pupuk NPK sudah jadi.
Ongkos : ¼ liter bakteri pengurai (EM-4) seharga Rp 5.000 Harga jual ¼ ton NPK Rp 300.000
Alternatif lain pembuatan pupuk organik juga dapat dilakukan dengan pembuatan lubang biopori dan masukkan sampah dapur basah (sampah hijau) ke lubang biopori hingga terurai oleh fauna di dalam biopori menjadi sampah organik. Cara biopori lebih bersifat alami dan biayanya jauh lebih murah serta turut menjaga lingkungan dari genangan air.
sumber: Rahasia Pemanasan Global, Solusi dan Peluang Bisnis
Catatan: Di rumah, saya memanfaatkan lahan kecil seukuran 6 meter X 3 meter untuk menanam tomat, oyong, dan kacang panjang. Tanah yang hendak dipakai, ditutup dulu menggunakan daun talas dan daun-daun lain tanaman yang habis dipangkas. Tanah digaruk dan dicampur dengan pupuk organik, sekam padi, dan pasir malang. Setelah itu ditutup dengan daun-daun sehingga terbentuk proses fauna alami. Lahan siap ditanam apabila daun-daun di atas itu telah hancur dan membentuk lapisan humus.
Untuk mencegah berkembangnya ulat serangga, dan hama tanaman lainnya, di sekeliling atas hingga semua sisi saya tutupi dengan jala ikan halus yang dijahit persegi (menyerupai kelambu).
Solusi Meningkatkan Hasil Panen
Alphamien – Nutrisi Organik Cair, Membuat Tanaman Lebih Sehat dan Energik
Hasil Panen Meningkat, Ramah Lingkungan aman untuk manusia dan ternak
isi 1 Liter
Minimum Order 2 Botol
Untuk Harga Silahkan SMS Kami ke 087899161334 / 081278351356
Tanda Nomor Industri : 530/87/421.107/tdi/2008
Kandungan : Mix Konsorsium Bakteri, Enzim Organik, Mineral Organik ( N, P, K, Ca, Cl, Fe, Mg, Mn, Zn), Asam Amino dan Extrak Jerami
Manfaat :
- Sayuran, buah dan tanaman hias/bunga menjadi lebih bercahaya dan sehat
- meningkatkan mutu dan bobot hasil panen
- menghilangkan residu pestisida yang menempel didaun bunga dan buah
- meningkatkan kelezatan rasa sayuran dan buah
- melindungi tanaman dari hama dan penyakit
- meningkatkan kesegaran hasil panen dua kali lipat
- memperbaiki dan memperkaya bahan organik tanah
Karakteristik
Menghilangkan residu pestisida dari jenis Organochiorin : Aldrin, Endrin, Dieldrin, Heptachlor, Klorpiripos, Lindan, BHC, DDE, DDT dan Endosulfan yang menempel pada daun, bunga dan buah.
Aplikasi tanaman : penyiraman dan penyemprotan untuk tanaman buah, sayuran dan tanaman hias, Padi, Jagung, dan tanaman lainnya
cara pemakaian
pada tanaman buah
– encerkan Alphamien dengan perbandingan 1 tutup botol pupuk alphamien dengan 5 liter air, aduk hingga rata, semprotkan dengan menggunakan spinkler, 1 kali seminggu pada umur tanaman 2 bulan masa pemeliharaan hingga menjelang panen.
pada tanaman sayur
– encerkan Alphamien dengan perbandingan 1 tutup botol pupuk alphamien dengan 5 liter air, aduk hingga rata, semprotkan dengan menggunakan spinkler, 1 kali seminggu selama masa pemeliharaan hingga menjelang panen.
pada tanaman hias
– encerkan Alphamien dengan perbandingan 1 tutup botol pupuk alphamien dengan 5 liter air, aduk hingga rata, semprotkan dengan menggunakan spinkler, 1 kali seminggu selama masa pemeliharaan hingga menjelang panen.
UNTUK HARGA / KETERSEDIAAN BARANG SILAHKAN SMS KE 081278351356 / 087899161334 – BPK ROYAN – NO CALL
Cara Pemesanan : SMS ke 081278351356 / 087899161334, tuliskan : Pesan Pupuk Alphamien, Jumlah yang dipesan, Nama Anda dan Alamat Kirim Lengkap (untuk menentukan ongkos kirim)
Contoh SMS :
Pesan Pupuk Alphamien, 2 botol , Tono, Jl. Kalibaru Timur Rt 004/01 Pasar Nangka Kel. Utan Panjang Kec. Kemayoran, Jakarta 10620
Dan Kami akan membalas sms Anda untuk Data transfer dan konfirmasi Pengiriman Pupuk Alphamien ke Anda.
Untuk waktu malam hari, Anda tetap bisa sms order Anda dan pada pagi hari kami akan membalas sms Anda.