KUALA LUMPUR – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dalam kunjungannya ke Malaysia, Minggu (26/4/2015), mengatakan Indonesia harus siap menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN 2015.
Hal terpenting untuk menhadapi MEA ini, katanya, yakni dengan mengidentifikasi ulang komoditas yang dijadikan andalan ekspor.
“Identifikasi produk-produk yang mempunyai competitiveness, yang mempunyai daya saing, yang bisa memasuki, bisa menyerang ke kanan kiri kita, ke negara ASEAN. Harus diidentifikasi itu,” ujarnya, seperti ditulis CNN Indonesia.
Jokowi juga optimis produk ekspor Indonesia yang sama dengan negara-negara ASEAN diantaranya kelapa sawit, mampu menembus pasar lainnya.
“Kerja harus optimis dong, jangan pesimis. Jangan takut. Semua negara juga takut dengan pembukaan Asean Economic Community ini.”
“Ya (misalnya) sawit, kan masuknya tidak ke (negara) kanan-kiri, ASEAN kan. Kalau sawit kan banyak yang ke Eropa. Beda. Saya kira banyak kok produk-produk kita yang kompetitif. Ini dalam proses identifikasi,” ujarnya. (T3)